Kamis, 30 Juni 2011

festival sholawat PP sunan Kalijogo

PROJECT PROPOSAL

I.          PENDAHULUAN
   Allah SWT menjadikan sesuatu didunia ini mengandung nilai esensial yang tinggi. Dan tidak ada satu pun makhluk yang terpampang didepan mata atau dalam kasab diri kita hanya sekedar penciptaan saja tanpa ada nilai yang nantinya dapat dijadikan manusia untuk berta’abud dan mendekatkan diri kepada Allah SWT demi untuk keselamatan dunia dan akhiratnya. Demikian juga dengan waktu, hari dan bulan didalamnya juga terdapat nilai–nilai khusus yang ditentukan dan dipilih oleh Allah sendiri untuk manusia demi menemukan jalan keridhoanNya.
Adalah bulan suci Romadlon merupaka0n salah satu bulan yang di istimewakan Allah dan dipilihNya untuk semua hambaNya. Dan merupakan kebanggaan tersendiri bagi kita, jika bisa menyambut ( istiqbal ) semua hal – hal yang di istimewakan oleh Allah SWT.
Pada masa sebelum Nabi Muhammad SAW lahir begitu semeraut tatanan kehidupan diberbagai penjuru bumi. Dengan datang Islam yang di turunkan oleh Allah melalui malaikat Jibril a.s kepada Nabi Muhammad SAW maka berubahlah sedikit demi sedikit tatanan kehidupan di masa jahiliyyah. Kepemimpinan beliau yang berahlak mulya selalu memberikan pemahaman tentang nilai-nilai moral dan ahlak kepada umatnya, sehingga dengan moral dan ahlak yang baik telah menghantarkan Islam ke puncak posisi sebagai lokomotif peradaban dunia. Dan tidak cuma itu seluruh umat manusia khususnya mereka yang telah menganut agama Islam diseluruh dunia, dapat diselamatkan oleh Nabi Muhammad SAW dengan ajaran Islam yang dibawanya dari kesesatan dan diberinya petunjuk kejalan yang benar dan kebahagiaan akan di raihnya, baik didunia maupun diakhirat nanti. Sungguh Nabi Muhammad SAW adalah Nabi penyelamat umat manusia. Kepadanya patut kita ucapkan sholawat dan salam.
Karena hal ini merupakan manifestasi diri kita untuk mahabbah kepada sang Maha Kasih dan baginda Rosulullah. Sedangkan cara dan thoriqoh untuk mengimplementasikannya bermacam– macam cara. Baik melalui shodaqoh, mujahadah ataupun dengan penyambutan dengan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk mensyiarkan kebesaran Allah SWT.
Berkenaan dengan ini semua, maka kami keluarga besar Pondok Pesantren Sunan Kalijogo akan mengadakan Festiival Sholawat dalam Rangka Haflah Imtihan dan Menyambut Bulan Suci Romadlon sekaligus mensyukuri akhir tahun ajaran madrasah diniyah dan kegiatan pengajian.






II.        DASAR PEMIKIRAN
       Firman Allah swt :
لَئِنْ شَــكَرْتُمْ لآَزِيْـدَنَّكُمْ وَلَئِنْ كَفَرْتُمْ إِنَّ عَـذَابِي لَشَدِيْـدٌ   ( إِبْرَهِبْم )
Artinya : “Jika kamu sekalian bersyukur  kepadaKu,Aku (Allah) akan memberimu yang berlipat dan jika kamu sekalian kufur kepadaKu sungguh siksaKu teramat pedih “.( Q.S. Ibrahim; 183 )
      
     Sabda Nabi Muhammad saw :
مَنْ فَرِحَ   بِدُخـُوْلِ   رَمَضَـانَ  حَرَّمَ   اللهُ   جَسَدَهُ   عَلَى النِّـيْرَانِ  ( الحدِيْث )    
 Artinya : “ Barang siapa yang gembira dengan datangnya bulan Romadlon,  maka jasadnya akan diharamkan ( dicegah ) oleh Allah dari berbag ai bentuk siksaan neraka”. ( Al – Hadits. )
Dan hendaknya kita umat Islam yang selalu mentauladani kehidupan Rasulullah SAW,sesuai dengan firman Allah SWT:

لَقَدْ كَانَ لَكُمْ فِي رَسُولِ اللَّهِ أُسْوَةٌ حَسَنَةٌ لِمَنْ كَانَ يَرْجُو اللَّهَ وَالْيَوْمَ الْآَخِرَ وَذَكَرَ اللَّهَ كَثِيرًا
Artinya : sesungguhnya pada diri Rasulullah SAW Terdapat Suri Tauladan yang Baik.


III . TUJUAN KEGIATAN
  1. Sebagai media da’wah kepada masyarakat luas dan bukti atas eksistensi pondok Pesantren Sunan Kalijogo ditengah-tengah masyarakat dalam usaha berperan aktif dalam membentuk manusia Indonesia yang berilmu, beriman dan beramal serta bertaqwa.
  2. Sebagai sarana silaturrahim antar sesama dengan melihat konsep pemikiran dalam wawasan kebangsaan. Yaitu mempererat hubungan persaudaraan dengan sesama agama, masyarakat, wali santri dan tokoh masyarakat.
  3. Untuk menanamkan, memupukan dan menambah rasa mahabah ( kecintaan ) kita kepada
    Nabi Muhammad SAW.
  4. Mengungkap kembali sejarah kehidupan Rasullullah SAW.
  5. Menghidupkan kembali sunah -sunahnya Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari –hari
  6. Ungkapan rasa syukur kepada Dzat Pencipta atas kenikmatan lahir dan bathin yang dianugrahkanNya.

IV.  TEMA  KEGIATAN
“Dengan bersholawat dan Menyambut Bulan Suci Romadlon, Kita Ciptakan Hati, Lingkungan Dan Masyarakat Yang Damai Serta Membangun Solidaritas Sesama Umat”.
V.   JENIS KEGIATAN
      Festival Sholawat Al-Banjari dan Rebbana Memperebutkan Tropi Walikota Surabaya.     
 VI. SUMBER DANA.
 1. Donatur
       2. Sponsor – sponsor
       3. Dan sumber lain yang halal
VII.ANGGARAN DANA
        Terlampir
VIII.TEMPAT DAN WAKTU PELAKSANAAN
1. Tempat pelaksanaan
Kegiatan ini akan dilaksanakan di PONDOK PESANTREN
“SUNAN  KALIJOGO” Jl. Simo Kalangan 172 k Surabaya.
2. Waktu pelaksanaan : - Hari Minggu,24 Juli 2011
                                         - Jam 08.00 Wib – selesai
IX. KEPANITIAAN
     Terlampir
X. ACARA INTI
1.      Pembukaan
2.      Pembacaan ayat –ayat suci Al-Qur’an
3.      Prakata Panitia
4.      Sambutan-sambutan
5.      Perlombaan Sholawat Al-Banjari dan Rebbana
6.      Pembagian Hadiah
7.      Penutupan oleh Walikota Surabaya
















Lampiran I

R E K A P I T U L A S I  D A N A
HAFLAH IMTIHAN XXIII DAN
MENYAMBUT BULAN SUCI ROMADLON 1432 H
 

1



   Total anggaran dana :
1. Kesekretariatan                                                                                        Rp.1.000.000,-
2. Sie Acara                                                                                                  Rp.5.750.000,-
3. Sie Perlengkapan                                                                                   Rp.6.050.000,-
4. Sie Keamanan                                                                                         Rp.   200.000,-
5. Sie konsumsi                                                                                           Rp.3.500.000,-
6. Lain-lain                                                                                                    Rp.   700.000,-
    Total Keseluruhan                                                                                 Rp.17.200.000,-
                        Terbilang : Tujuh Belas Juta Dua Ratus Ribu Rupiah.




























Lampiran II

SUSUNAN PANITIA FESTIVAL SHOLAWAT DALAM RANGKA HAFLAH IMTIHAN XXIII DAN MENYAMBUT
DATANGNYA BULAN SUCI ROMADLON 1432 H
PONDOK PESANTREN “SUNAN KALIJOGO” S U R A B A Y A
 

PENANGGUNG JAWAB                : ROMO KH. MUCHSIN NURHADI
PENASIHAT                                     : GUS NAFI’ MUBAROK, SH. MHI.
PEMBINA                                          : GUS CHOIRUDDIN, S.PdI.
KETUA PANITIA                             : AKHMAD MASDUKI,S.PdI.
WAKIL KETUA                                : MUHAMMAD  AWAFI, S.Pd.
SEKRETARIS I                                 : M. AMIRUL  MU’MININ
SEKRETARIS II                               : EDY DZULFIKAR
BENDAHARA I                                :  MAHMUD HADI
BENDAHARA II                              : UMMU SHOLIHATIN
SEKSI  PENGGalIAN  DANA
SEKSI  HUMAS (PUBLIKASI+SOSIALISASI)
SEKSI PERLENGKAPAN

1.      M. BIANTO, S.PdI.
2.      ABDUR ROUF
3.      NUR HAMZAH
4.      M. SUBIONO
5.      AMIR FAHAD


1. AGUS SURYANTO                     2. HADMANTO                3. ABD. MUSTAGHFIRIN
4. NUR WAHYUDI


1.  M. ANSHORI
2.  GIRI PRASETYO
3.   ANDRE H. PRASETYA
4.  EKA       


SEKSI KONSUMSI
SEKSI DEKORASI DAN DOKUMENTASI
SEKSI KEAMANAN DAN KETERTIBAN

1.      NING NURI
2.      IBU FITRI
3.      BU LILIK

1.      AKHMAD SYAFI’I
2.       MUJIONO


1.      AKHMAD KHOIRI
2.      AMIN SYARIF
3.      ANDIK


TIM SUKSES (PEMBANTU UMUM)



1.      SYAHID MUTAKALLIFIN,S.Ag.
2.      BP. ALI
3.       H. ANAM
4.       SUTRISNO














XI. PENUTUP
          Demikian Project Proposal ini kami buat, untuk memberi gambaran global    bagi yang berkepentingan dan mendapat perhatian, dan semoga Allah SWT, senantiasa melimpahkan Rahmat dan Taufiq-Nya kepada kita. Amiin.

Panitia Festival Sholawat dalam Rangka Haflah Imtihan XXIII &
Menyambut Bulan Suci Romadlon 1432 H


                   Ketua                                                                                           Sekretaris



AHMAD MASDUKI,S.PdI.                                                  EDDY DZOELFIKAR
          Mengetahui
Kepala Kelurahan Simo Mulyo





____________________________
KETERANGAN-KETERANGAN LAIN

1. PERLENGKAPAN MELIPUTI :
            a. Sewa Sound sistem
            b. Sewa panggung
            c. Sewa Terop
            d. Sewa Kursi + Meja
            e. Sewa Proyektor
            f. Sewa TV
            g. dll.
II. ADMINISTRASI
            a. Pembuatan Project Proposal
            b. Pembuatan Undangan,
c.  piagam peserta
d. Pembuatan Spanduk/banner
            e. pembelian ATK dll
III. DOKUMENTASI
            a. Sewa Shoting Video
            b. photographer dll.
IV. KONSUMSI
a.  Snack untuk Undangan, peserta
b. Konsumsi panitia
c. Dll
V.SIE ACARA
            a. Hadiah pemenang lomba
            b. Dewan Juri
            c. Pemandu acara ( MC )
            d. Dll
VI. SIE KEAMANAN
a.    Ijin PLN
b.    Ijin Keramaian
c.    Petugas Keamanan
d.   Dll

1 komentar:

  1. Slot machine machines near me - JTM Hub
    Looking for slot machine 세종특별자치 출장안마 machines near me? Check out our huge selection of slot machines 평택 출장마사지 and find where to 양주 출장안마 play your favorite casino games 경기도 출장안마 online. JTM has 포항 출장안마

    BalasHapus